Marah...
Ingin rasanya kuhancurkan semua
Ingin rasanya kumaki semua
Ingin rasanya kuleburkan semua
Namun apa guna itu semua...
Berat rasa hati beri ampunan
Berat rasa hati memaafkan
Berat rasa hati melupakan
Berat rasa hati melewatkan
Namun apa guna kekesalan...
Luka rasa hati ini
Luka raga kini diri
Luka rasa jantung ini
Luka raga kalbu kini
Namun semua akan kan terobati...
Tenangkan aku
Sabarkan aku
Senangkan aku
Sayangilah aku
Jauhkan amarahku...
Komentar
Posting Komentar