Rindu Ibu
Dari bibirmu malah keluar kata2 gerutuan kenapa diriku lahir di tengah malam, disaat dirimu terbuai dalam hangatnya ranjang.
Saat diriku yang masih lemah menangis kehausan meminta belas kasihmu yang ingin meminum susu dari putingmu, engkau malah memberiku susu dari botol bayi.
Saat badan mungilku ingin merasakan hangat pelukanmu serta gendonganmu, engkau memberikanku pada nenek agar mengasuhku hingga aku dewasa.
Ibu... dari bayi diriku tak bisa merasakan kasih sayangmu.
Sampai diriku dewasapun engkau masih menjaga jarak denganku.
Ada apa denganku?
Aku buah cintamu yang engkau lahirkan dari rahimmu, tapi kenapa sikapmu seperti mengatakan bahwa engkau tidak pernah menghendaki keberadaanku.
Ibu... tahukah engkau bahwa diriku begitu sedih saat melihat anak2 yang lain bisa bersikap manja pada ibu mereka, pedihnya diriku saat membaca koran atau melihat berita di TV/internet tentang kisah pengorbanan seorang ibu terhadap anaknya.
Kata pepatah kasih ibu sepanjang masa, kenapa diriku tak bisa merasakannya?
Diriku selalu mencari makna surga dibawah telapak kaki ibu, tapi tak jua diriku menemukannya pada sosokmu.
Nenek... andai saja engkau ibu kandungku, pasti tak susah anakmu ini menemukan surga dibawah kakimu, tapi engkau bukan ibuku...
Ya Allah... jika hamba-MU ini tidak menemukan surga dibawah kaki ibuku, apakah hamba-Mu ini tak layak masuk surga-Mu?
Diriku sudah dipenghujung letih...
Sekian lama berjuang dan berusaha tetapi tak kunjung mendapat tempat dihatinya.
Ya Allah... Engkau Maha Tahu pengorbananku selama ini untuknya.
Kuserahkan semua kepada-Mu ya Allah, biar Engkau yang menilai...
Hanya kepada-Mu aku bersandar karena nenek yang paling menyayangiku sudah berada di tempat-Mu.
Berikanlah kasih sayang-Mu agar hamba-Mu ini tidak sendiri di dunia ini....
Sabar ya mbak, Allah Maha Tau lagi Maha Adil
BalasHapussabar mbak sumua kan indah pada waktunya
BalasHapushttp://obattradisionalkolesterolalamiherbal.wordpress.com/